Sabtu, 07 Januari 2012

PUISI CINTA DAN MIMPI

Detik demi hari
detik demi detik
ku tetap termenung disini
menanti sesuatu harapan yang tak
pasti
menantimu
mungkin mencintaimu adalah hal
terindah
berharap dirimu hadir sini
menemaniku
temani sepiku dan laraku
walau ku tau mengharapkan’mu
hanyalah angan dan khayalanku
walau angan itu
tak berarti di matamu
harapan tak kunjung musnah
telah menyiksaku
sebuah penantian yang tak bertepi
hari ini, minggu esok
atau bahkan selamanya
kau tetaplah sama
mimpi yang tak sempurna untukku
karena ku tau dirimu hanyalah
bayangan
yang selalu ku puja
engkaulah bintang lebih dari segala
bintang
di hatiku selamanya
walau kau tak tau itu

Karya : Anton Suryanto


Puisi Tak termiliki


Cinta,,,
Mengapa kau diam dalam dada
Hanya menambah sesak rasa yang tak bisa ku haturkan
Dan aku,,,
Mengapa pula menyimpan cinta ini sedalam rasa
Mengunci rapat bibir ini tuk berkata
Setiap saat aku memikirkannya
Setiap waktu aku merindukannya
Benar tak pernah ku ucap cinta
Namun apakah kau tak pernah merasa
Bahwa cinta ini ada untuk kau rasa
Bukan hanya sepatah kata cinta
Namun perhatian yang aku berikan,nyata
Tidak kah ia mampu menyentuh hati
Atau setidaknya menyapa rasa yang kau ada
Entah dengan siapa kau berdua
Entah dengan siapa kau bercinta
Cinta yang ku rasakan
Hanya tinggal diam dalam raga
Entah esok atau nanti
Mungkin memang kau tak bisa kumiliki
karya:testy dwi d

0 komentar: